Recent Post

Cara Menolak Lamaran Kerja yang Baik dan Sopan

Cara Tolak Lamaran Kerja - Bagi kamu yang sedang berjuang mencari kerja pasti selalu mengirim lamaran kerja yang sesuai dengan kemampuan setiap harinya ke banyak perusahaan. Dengan harapan dari sebanyak lamaran yang dikirim minimal ada satu perusahaan yang memberikan kesempatan interview.


Bagaimana jika dalam satu waktu ada beberapa perusahaan yang mengundangmu interview di hari dan jam yang sama? Tentunya kamu lebih memilih perusahaan yang menurutmu paling baik bukan? Lalu, untuk perusahaan yang tidak kamu pilih jangan sampai biarkan mereka menunggu.

cara menolak lamaran kerja yang baik dan sopan

Setidaknya berikan mereka kabar jika kamu ingin menolaknya atau melakukan jadwal ulang interview agar kesempatan mendapatkan kerja tetap terbuka lebar. Sebab, belum tentu perusahaan yang kamu datang untuk interview juga menerima kamu karna bisa saja mereka punya kandidat lain yang menurut mereka lebih baik.

Mungkin bagi kamu seorang freshgraduate belum terbiasa dengan hal ini tapi pada kenyataannya sangatlah berpengaruh. Menolak lamaran kerja adalah hal yang wajar dan bukanlah hal yang salah, tapi perlu digaris bawahi dalam menolak lamaran ini ada tata caranya yang perlu kamu perhatikan.

Inilah Cara Menolak Lamaran Kerja yang Baik


Untuk kamu yang belum tahu pada pembahasan kali ini saya akan membahasnya terutama cara menolak lamaran kerja lewat email, simak penjelasannya:


1. Berikan Apresiasi dan Ucapan Terima Kasih


Seorang recruiter dan para pencari kerja sama-sama memiliki waktu terbatas ketika proses recruitment. Bagi recruiter ketika mereka mendapatkan calon kandidat yang pas, mereka tidak langsung memanggilnya tapi mereka mencari tahu terlebih dahulu mengenai kandidat tersebut. Tidak jarang waktu seharian hanya mereka habiskan untuk mencari informasi mengenai kandidatnya saja.

Begitupun dengan pencari kerja yang mengharapkan balasan dari lamaran yang telah mereka kirim. Namun, jika kamu termasuk salah satu orang yang dipanggil interview maka kamu adalah orang yang beruntung bila dilihat dari proses yang dilalui recruiter.

Pada saat kamu mendapatkan panggilan interview tapi kamu berhalangan hadir atau menolak panggilan tersebut jangan lupa untuk mengapresiasinya dan ucapkan terima kasih karna telah diberi kesempatan. Hal ini tentu akan membuat dirimu terlihat lebih professional.


2. Berikan Alasan yang Jelas


Setelah menuliskan ucapan terima kasih jangan lupa juga untuk menambahkan alasan mengapa kamu menolak lamaran kerja tersebut. Berikan alasan yang jelas dan masuk akal, misalnya kamu tidak cocok dengan lingkungan atau budaya kerjanya, tidak sesuai dengan posisi yang dilamar ataupun sudah mendapatkan tawaran dari tempat lain.

3. Sampaikan Melalui Telephone


Alangkah lebih baik jika kamu menolak lamaran kerja disampaikannya melalui telephone. Jika kamu merasa tidak enak karna takut menganggu bisa juga melalui email dengan menuliskan permintaan maaf dan alasan seperti yang telah dibahas diatas.


Waktu pengiriman email juga perlu diperhatikan dimana waktu yang tepat untuk mengirimnya bisa dilakukan pada di hari dan jam kerja agar recruiter bisa melihat emailmu.

Karna kita tidak ada yang tahu mengenai masa depan terutama dalam dunia kerja. Oleh karena itu, pentingnya menjaga komunikasi dan tetap sopan walaupun belum saling mengenal sebab dunia kerja akan saling berkaitan satu dengan yang lain. Bukan tidak mungkin ketika kamu berada di tempat baru kamu akan bertemu lagi dengan orang dari perusahaan yang kamu tolak.

Nah, itulah beberapa cara menolak lamaran kerja yang baik dan sopan agar citramu tetap baik saat mencari kerja. Semoga informasi ini bermanfaat ya, jangan lupa bagikan artikel ini ke temanmu.

Belum ada Komentar untuk "Cara Menolak Lamaran Kerja yang Baik dan Sopan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel