Recent Post

3 Cara Cepat Membuat Garis Kop Surat di Microsoft Word

Cara Membuat Garis Kop Surat di Word - Sebagian dari kamu pasti pernah mencoba buat kop surat menggunakan microsoft word bukan? Nah, dalam surat tersebut tentu ada garis pembatasnya walaupun tidak semua surat menggunakan garis pembatas.


Sering kali ditemui bentuk garis panjang ini terdiri dari satu baris dan ada juga yang terdiri dari dua baris. Untuk membuat garis pembatas sebenarnya terdapat beberapa cara yang bisa kamu lakukan. Bagi kamu yang sudah mahir menggunakan microsoft word pasti sudah terbiasa membuat garis panjang ini.

cara membuat garis kop surat di word

Dengan memanfaatkan fitur-fitur yang ada pada word secara otomatis kamu bisa dengan cepat membuat sebuah garis panjang tanpa harus membuatnya secara manual. Fungsi garis pembatas tidak hanya untuk kop surat atau surat resmi saja tapi bisa kamu gunakan sesuai kebutuhanmu.

Baik dalam bentuk vertikal atau horizontal kamu bisa membuatnya dengan cara yang akan saya bagikan dibawah ini. Penasaran bagaimana cara membuat garis pembatas kop surat di word? Yuk, simak pembahasannya berikut ini.


Tutorial Membuat Garis Pembatas di Word


Seperti yang sudah saya katakan untuk membuat garis lurus di word terdapat beberapa cara. Dan cara ini bisa kamu gunakan cukup dengan 3 detik saja kamu sudah bisa membuat garis lurus lho. Langsung aja perhatikan langkah-langkah membuat garis lurus di word.


1. Menggunakan Shapes Line


Cara pertama yang bisa kamu lakukan untuk membuat garis panjang yaitu menggunakan fitur Shapes yang ada di word.
  • Buka aplikasi microsoft word terlebih dahulu disini kamu bisa pakai word versi 2007, 2010, 2013 ataupun 2016
  • Setelah terbuka klik menu Insert lalu pilih tab Shapes
  • Selanjutnya pilih shapes berbentuk garis seperti berikut
cara membuat shapes

  • Terakhir buatlah garis lurus di lembar kerjamu menggunakan shapes tersebut

2. Menggunakan Shortcut #


Kamu pasti bingung dengan cara ini mana bisa hanya menuliskan tanda '#' aja bisa membuat garis lurus. Namun, kenyataannya memang bisa lho mungkin kamu yang belum menyadarinya selama ini. Berikut cara menggunakannya:
  • Sama seperti sebelumnya buka aplikasi word terlebih dahulu
  • Lalu arahkan mouse kamu ke lembar kerja dan ketikkan tanda '#' sebanyak 3 kali
  • Jika sudah tekan Enter dan lihat hasilnya


Merasa tidak sesuai dengan kebutuhanmu jika membuat garis panjang menggunakan shortcut # karna terdapat 2 baris?. Coba gunakan cara berikutnya yang bisa membuat garis hanya 1 baris dan masih menggunakan shortcut keyboard aja.

3. Menggunakan Shortcut -


Eitss tanda '-' ini bukan berarti kamu harus mengetikanya secara manual dengan menekannya sampai batas lembar kerja ya. Tapi dengan trik yang lebih mudah agar pembuatan garis menjadi lebih cepat. Simak langkah-langkahnya:
  • Buka aplikasi microsoft word yang ada pada komputer atau pc
  • Lalu arahkan mouse ke lembar kerja dan ketikkan tanda '-' sebanyak 3 kali
  • Jika sudah tekan Enter dan kini kamu berhasil membuat garis panjang hanya dengan 1 baris aja

Demikian tutorial bagaimana cara mudah membuat garis kop surat di microsoft word. Semoga informasi ini bermanfaat ya, jangan lupa bagikan artikel ini ke temanmu.

Belum ada Komentar untuk "3 Cara Cepat Membuat Garis Kop Surat di Microsoft Word"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel