Recent Post

Cara Agar Ngoding Mu Jadi Semangat dan Tidak Membosankan


Bagi kalian mahasiswa jurusan IT maupun yang suka dengan pemrogramman sudah pasti tidak asing lagi dengan ngoding. Beberapa dari kalian tentu berbeda-beda cara dalam belajar pemrogramman, salah satunya dari faktor tempo dalam belajar, lingkungan sekitar dll. Dengan cara belajar yang cenderung dilakukan sama secara berulang pastinya ada rasa sedikit bosan apalagi disaat sebuah kasus tidak bisa dipecahkan sudah pasti membuat kalian menjadi stress dan membuat semangat kalian menurun hehe. Oleh karena itu saya akan memberikan beberapa tips kepada kalian supaya ngoding lebih semangat dan tidak membosankan lagi.



1. Cari suasana yang berbeda


Cobalah coding ditempat yang membuat kalian merasa nyaman. Kalian bisa ngoding di cafe, kamar, maupun halaman. Kalo saya biasanya ngoding ditempat yang sepi agar lebih fokus dalam belajar.

2. Temani ngodingmu dengan cemilan, minuman dan putar lagu yang kalian sukai


Siapkan cemilan dan minuman disamping kalian. Makan dan minumlah sambil mengerjakan tugas kalian atau untuk istirahat sejenak dan Putarlah musik kesukaan kalian karna musik dapat meningkatkan mood sambil ngoding kalian bisa ikut bernyanyi dan menikmati setiap nada yang kalian dengar.

3. Perbanyak motivas diri


Saat kalian merasa ngoding itu sulit, perbanyaklah motivasi terhadap diri kalian sendiri percuma saja kalian belajar terus menerus tanpa motivasi karna Dalam belajar pemrograman ini kalian harus memiliki sifat pantang menyerah dan jangan mudah putus asa. 

4. Cari teman ngobrol


Kebanyakan seorang programmer memiliki sifat introvert sebab dunia mereka lebih banyak fokus terhadap mengerjakan berbagai kasus dan barisan barisan code yang tidak mudah. namun bukan berarti kalian tidak bisa memiliki teman atau relasi dengan orang lain, cobalah untuk keluar sejenak untuk berkumpul dengan komunitas yang kamu sukai dengan begitu kalian dapat menambah hubungan pertemanan kalian.

5. Ubah waktu ngodingmu


Ini adalah hal yang sedikit sulit karena mencoba mengubah kebiasaan kalian. Jika kalian biasanya ngoding di siang hari, cobalah untuk ngoding dimalam hari kamu bisa begadang untuk ngoding. Begitupun sebaliknya apabila kalian terbiasa ngoding dimalam hari cobalah untuk ganti waktu menjadi pagi atau siang hari. Jadikan malam hari kalian untuk tidur dan bangunlah dipagi hari diawali dengan berolahraga, sarapan, kemudian melakukan pekerjaan kalian. Dengan cara tersebut tentu saja dapat menghilangkan rasa bosan kalian dengan rutinitas yang sama setiap hari.

6. Codinglah untuk sesuatu yang menyenangkan


Cobalah ngoding untuk sesuatu yang menyenangkan misal kalian biasa ngoding untuk mendapatkan uang. Maka sekali-kali ngodinglah dengan membuat sebuah aplikasi untuk menyatakan perasaan kepada orang yang kalian sukai. Ataupun kalian bisa membuat aplikasi untuk mengerjai teman kalian hehe.

Belum ada Komentar untuk "Cara Agar Ngoding Mu Jadi Semangat dan Tidak Membosankan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel